Kapanlagi Kepo - Wisuda, apa yang ada dibenak kalian saat mendengar kata wisuda? Mulai dari mengenakan toga lengkap, menerima ijazah dan merayakan momen kebahagiaan itu bersama orangtua. Bagi seorang mahasiswa, prosesi wisuda merupakan hari yang membahagiakan. Bicara soal Wisuda, ada kisah yang bikin mata berkaca-kaca. Kisah ini datang dari Gadis cantik yang bernama Imas Permata Sari.
Pada awal Desember 2017 kemarin dirinya diketahui sudah menjalani prosesi wisuda setelah menempuh studi di Trisakti School Of Management. Dirinya terlihat mengenakan toga. Setelah selesai menjalani prosesi wisuda sebuah foto berbeda ditunjukkan oleh Imas. dirinya hanya terlihat berfoto dengan teman-temannya. Sosok yang diharapkan hadir menyaksikan studi satu ini tak datang, ya yang dia harapkan adalah sang ibu.
Ternyata ibunda telah tiada, Setelah wisuda dirinya mendatangi tempat peristirahatan terakhir ibunya, Dirinya datang dengan mengenakan toga lengkap dan membawa map ijazah. Hal itu seperti terlihat dari unggahan akun instagram miliknya yakni @imaspermatas.
Berikut keterangan postingan Imas Permata Sari:
"Andai mama masih ada, mungkin kah aku akan bahagia seperti mereka ? bisa dihadiri dengan orang tua yg masih lengkap
Mah.. terpenuhilah sudah salah Satu janji ku kepada mu, disaat kau menyernyitkan dahi seraya menahan sakit mu, kau selalu bilang akan berusaha hadir di moment wisuda ku, berpakaian yang bagus seperti orang tua lain nya, tapi Allah berkehandak lain, Allah lebih sayang mama.. Maah.. maaf kan anak mu yg selalu meneteskan air mata saat teringat akan diri mu, bagaimana tidak, aku selalu teringat dengan kalimati ini "Dan Apabila tertutup mata ibu mu, maka hilanglah Satu keberkatan di sisi Allah SWT yaitu doa seorang ibu"
Dibenak ku,ya Allah betapa sengsara nya anak piatu seperti ku, sudah ditinggal ibu ditambah lagi kehilangan berkat doa seorang ibu
tapi aku yakin Allah tidak akan setega itu tehadap umat Nya. Percayalah..Mukjizat Allah itu nyata
Maah, semoga anak mama perempuan satu2 ini semakin kuat,dewasa dan dapat sukses dunia Akhirat. Amiiinn YRA" Tulis akun tersebut.
Ibunda Imas meninggal dunia sebelum melihat anaknya menyelesaikan studinya. Hal itu di ungkap yang Imas diposting bersama dengan foto dirinya disamping makan ibunya pada minggu 3 Desember 2017.
Setelah melihat postingan foto dan keterangan yang berisi curhatan hati Imas ini para netizen mengucapkan selamat dan dibuat terharu.
Selamat wisuda ya buat Imas, semoga semoga ilmu-ilmu yang telah didapatkan di bangku kuliah bermanfaat bagi banyak orang.
Artikel ini merupakan tulisan pembaca KapanLagi.com. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Jika Anda keberatan dengan tulisan yang dimuat di KapanLagi Kepo atau memiliki kabar dan tulisan untuk dimuat di KapanLagi Kepo, silakan menghubungi Redaksi KapanLagi.com melalui kepo[@]kapanlagi[dot]net atau membaca Syarat dan Ketentuan.
Komentar