Pada heboh Andien pake BLW buat Kawa, emang kenapa sih?

Pada heboh Andien pake BLW buat Kawa, emang kenapa sih?

Kapanlagi Kepo - Setiap orang tua selalu punya cara tersendiri untuk membsarkan anaknya. Tak terkecuali Andien yang selama ini jadi sorotan gara-gara caranya merawat Kawa.

Diusianya yang masoh 7 bulan, Kawa memang terlihat sangat bereda dengan bayi-bayi seusianya. Nggak cuma pintar ngobrol, Kawa juga sudah bisa makan sendiri lho.

Melatih Kawa jadi mandiri, Andien pun membiarkan Kawa makan sendiri. Metode seperti inilah yang dikenal dengan sebutan BLW alias Baby Led Weaning.

Memperkenalkan putranya pada makanan-makanan keras, Andien melatih Kawa agar bisa mandiri dan mengenal bagaiamana cara makan dan semua rasa makanan yang masuk kemulutnya.

"Pertanyaan yang paling banyak di BLW adalah apakah bayi tidak tersedak ketika makan? Proses makan adalah proses stimulasi. Mereka belajar. Mereka belajar menggigit, mengunyah, menghaluskan, dan menelan. Mereka bermain-main dan mengeksplor setiap makanan yang mereka pegang. Ketika makanan yang berhasil dimasukkan mulut terlalu besar, terlalu panjang, atau tidak bisa dikunyah dengan baik sehingga tidak bisa tertelan, maka bayi secara naluriah akan mengeluarkannya. Refleks tersebut dinamakan gagging, berbeda dengan choking."

"Selama posisi badan bayi tegak lurus, maka ia akan dapat mengeluarkan makanannya sendiri. Mereka belajar untuk memiliki solusi terhadap suatu masalah. Dan setelah beberapa kali terjadi, mereka akan belajar untuk mengira-ngira seberapa keras mereka harus menggigit, atau seberapa besar makanan tersebut masuk."

"Yang terpenting adalah, orangtua harus percaya. Jangan khawatir dan jangan resah. 1 keresahan ibu, sebanding dengan 10 keresahan anak. So do it in a very fun way! Dibawa santai!"

Sayangnya, cara BLW yang diterapkan ANdien ini tak bisa diterima semua orang. Banyak netizen yang mengkritik habis-habisan Andien. Mereka kasihan ngeliat Kawa makan makanan yang belum pas untuk usianya.

Di Twitter, akun @Ika81 sempet bilang "I respect Andien as a singer, but not as a mother. She's antivaxx mommy and now she's doing another silly thing with her baby's food."

"Kalo Andien mak mak tanpa suster dan ART males juga kali dia BLW, berantakan, anaknya jadi ikutan kotor kena makanan. Akhirnya ngomel." tulis @PtrOlga

 

His cute self-feeding expression though! Slide for more videos ❤️ . . #Kawa6Bulan #AnakuAskaraBiru #KawaBelajar

A post shared by Andien, Ippe, Kawa, & Miu (@andienippekawa) on

 

Ada yang ga terima sama perlakuann Andien, ada juga netizen yang jadi terinspirasi dan merapkan BLW pada anaknya. Hmmm jadi makin bingung mana yang bener. Menurut kamu?

Artikel ini merupakan tulisan pembaca KapanLagi.com. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Jika Anda keberatan dengan tulisan yang dimuat di KapanLagi Kepo atau memiliki kabar dan tulisan untuk dimuat di KapanLagi Kepo, silakan menghubungi Redaksi KapanLagi.com melalui kepo[@]kapanlagi[dot]net atau membaca Syarat dan Ketentuan.