Caisar balik joged di TV lagi, begini curhat pilu Indadari sang istri

Caisar balik joged di TV lagi, begini curhat pilu Indadari sang istri

Kapanlagi Kepo - Caisar Abu Ismail atau yang dulu dikenal dengan nama Caisar Keep Smile kembali ke dunia televisi. Dia balik berjoged diacara Pesbukers dan membuat banyak orang kecewa.

Mereka yang menyebut dirinya sudah berhijrah tidak terima Caisar kembali lagi ke dunia TV. Dan sepertinya sang istri pun tidak rela dengan keputusan Caisar untuk joged lagi.

 

"Sore ini q liat tv ada caisar joget2, astaghfirullah, ya allah saya serumah nyesek liatnya, dmn yg kata nya tlh ber hijrah. Apa kr duit rela berpaling, yaa allah teguhkan iman kami.. *masihnsyock dan kecewa" tulis seorang netizen di akun Indadari.

Indadari tak menuliskan kalimat yang menohok. Tapi ia seolah meminta kepada Caisar untuk memikirkan kembali keputusannya.

"Sabar..
Sabar sedikit lagi dalam berhijrah dan berusaha istiqamah..
Sabar..
Sabar sedikit lagi..
Sampai kita memasuki surga dimana tidak akan ada lagi kesedihan, tdk akan ada lagi ujian, dan kita tersenyum dan sama2 berkata " alhamdulillah akhirnya kita sampai juga disini .." Cc : @caisar_abukipsmail" tulis Indadari.




"“Dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya. ” (QS. Al Maidah: 2). Ayat ini menunjukkan bahwa terlarang saling tolong menolong dalam maksiat.
.
Dalam hadits juga disebutkan,
“Barangsiapa yang memberi petunjuk pada kejelekan, maka ia akan mendapatkan dosa dari perbuatan jelek tersebut dan juga dosa dari orang yang mengamalkannya setelah itu tanpa mengurangi dosa mereka sedikit pun juga.” (HR. Muslim no. 1017).
.
Imam Nawawi rahimahullah berkata, “Barangsiapa yang memberi petunjuk pada kebaikan, maka ia akan mendapatkan pahala seperti orang yang mengikutinya. Sedangkan barangsiapa yang memberi petunjuk pada kesesatan, maka ia akan mendapatkan dosa seperti orang yang mengikutinya. .
Aliran pahala atau dosa tadi didapati baik yang memberi petunjuk pada kebaikan atau kesesatan tersebut yang mengawalinya atau ada yang sudah mencontoh sebelumnya. Begitu pula aliran pahala atau dosa tersebut didapati dari mengajarkan ilmu, ibadah, adab dan lainnya.”
.
Dari Anas bin Malik Radiallahu anhu ia berkata Rasulullah Salallahu Alaihi Wassalam bersabda, “Tolonglah orang yang dianiaya dan orang yang menganiaya.” Salah seorang laki laki bertanya, “ Wahai Rasulullah aku akan menolong orang yang dizalimi, bagaimana caranya menolong orang yang menzhalimi?” Rasulullah SAW menjawab,”Halangilah ia untuk berbuat zhalim, itulah caranya menolong dia” (HR Bukhari)" tulisnya di postingan lain.



Artikel ini merupakan tulisan pembaca KapanLagi.com. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Jika Anda keberatan dengan tulisan yang dimuat di KapanLagi Kepo atau memiliki kabar dan tulisan untuk dimuat di KapanLagi Kepo, silakan menghubungi Redaksi KapanLagi.com melalui kepo[@]kapanlagi[dot]net atau membaca Syarat dan Ketentuan.