Berkuliah di Universitas Favorit Dunia, Inilah 5 Prestasi Gemilang Tasya Kamila

Berkuliah di Universitas Favorit Dunia, Inilah 5 Prestasi Gemilang Tasya Kamila

Kapanlagi Kepo - Menempuh pendidikan master di Columbia University, membuat Tasya Kamila jarang terlihat di layar kaca.

Diketahui sebelum memutuskan untuk menempuh pendidikan di negeri Paman Sam, Tasya merupakan lulusan Universitas Indonesia.

Tasya menempuh pendidikan S1-nya di jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI).

Tasya lulus dengan predikat sebagai lulusan tercepat pada Wisuda UI tahun 2014, dengan predikat cumlaude.

Setelah menyelesaikan pendidikan S1-nya Tasya memunyai keinginan untuk melanjutkan pendidikan masternya.

Melalui beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), Tasya berhasil mewujudkan cita-citanya untuk meneruskan pendidikan S2-nya di luar negeri.

Terlihat jika Tasya merupakan sosok yang mementingkan sebuah pendidikan dalam kehidupannya.

Penyanyi 'Anak Gembala' ini juga sosok yang peduli dengan pendidikan.

Ia beberapa kali membagikan pengalamannya mengenai bagaimana mendapatkaan beasiswa yang dikeluarkan oleh Kementerian Keuangan Indonesia tersebut.

Meskipun jarang terlihat di layar kaca, Tasya beberapa kali mengunggah berbagai kegiatannya saat kuliah maupun di luar perkuliahan.

Beberapa netizen pun dibuat kagum karena beberapa psotingan dari Tasya.

Berikut adalah 5 potret membanggakan dari Tasya Kamila.

1. Menjadi Seorang Duta Lingkungan Hidup

 

Tiap kota yg ku kunjungi, disempatkan buat tanam pohon 😊🌿 #DutaLingkungan

A post shared by Tasya Kamila (@tasyakamila) on

 

Tasya terlihat sedang mengikuti program penanaman pohon.

Sebagai seorang Duta Lingkungan Hidup, ia terlihat aktif mengikuti program yang berbau lingkungan.

2. Melakukan Proyek Pembangunan Desa

 

@energyempoweredvillage update: Alhamdulillah semua mesin produksi biodiesel dan genset listrik sudah diterima dgn baik oleh masyarakat Tanggedu. Kami sdh memberikan pelatihan ttg penggunaan dan pemeliharaan mesin produksi biodiesel dan penjelasan ttg pentingnya partisipasi mereka untuk keberlanjutan proyek ini. Melalui musyawarah, kami telah membentuk satuan kerja yang bertanggung jawab thd seluruh proses produksi biodiesel, penggunaan, dan pemeliharaannya. Kami juga menggandeng Yayasan Masster dan KPBB utk pendampingan dan monitor keberlanjutan dr proyek ini. Sekali lg, terimakasih utk para sponsor dan donatur yang telah mendukung kami untuk membangun desa mandiri energi @energyempoweredvillage ❤️ #EEvillage #DesaTanggedu #sumbatimur #sumba

A post shared by Tasya Kamila (@tasyakamila) on

 

Tasya melakukan pembangunan desa berbasis energi dengan teman kuliahnya di Columbia University, di Desa Sumba.

3. Magang di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia

 

Walaupun sudah menempuh pendidikan S2 di luar negeri, Tasya memilih untuk magang di Indonesia.

4. Menjadi Salah Satu Pembicara di UN Sustainable Development Solutions Youth Network

 

5. Menjadi Salah Satu Pembicara di Nobel Peace Prize Forum

 

Membicarakan tentang perdamaian dunia dengan sederet kaum muda dan tua lainnya dari seluruh dunia.

 

sumber

Artikel ini merupakan tulisan pembaca KapanLagi.com. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Jika Anda keberatan dengan tulisan yang dimuat di KapanLagi Kepo atau memiliki kabar dan tulisan untuk dimuat di KapanLagi Kepo, silakan menghubungi Redaksi KapanLagi.com melalui kepo[@]kapanlagi[dot]net atau membaca Syarat dan Ketentuan.