Kapanlagi Kepo - Aktor tampan Aliando Syarief baru-baru ini ramai diperbincangkan netizen.
Itu setelah dirinya bersama Rizky Nazar dan Arief Fadhillah memparodikan film Warkop DKI.
Pada sinetron Jodoh yang Tertukar itu, Aliando berperan sebagai Dono, Rizky sebagai Kasino dan Arief sebagai Indro.
Namun rupanya respon netizen tak semuanya menyambut positif parodi tersebut.
Ada yang pro dan kontra tentunya dengan peran ketiganya.
Yang tak suka, yakni kebanyakan karena penampilan Aliando yang dinilai terlalu berlebihan.
Entah gigi palsu yang ia kenakan tak cocok dengan dirinya, atau bagaimana, ia malah dianggap menghina almarhum Dono.
Berbeda dengan Abimana, yang terlihat menyerupai tapi tidak berlebihan.
Tampak dalam foto itu, ketiganya berpose mengenakan baju chief ala Warkop DKI.
Mereka berpose layaknya Dono, Kasino dan Indro sungguhan.
Nah, pose Aliando inilah yang dinilai netizen terlalu berlebihan.
Namun meski begitu, banyak juga netizen yang senang melihat penampilan mereka.
Bahkan mereka mengatakan kalau ketiganya bisa menjadi penerus Warkop DKI generasi ketiga.
Itu artinya, mereka bisa berada di bawah generasi Abimana, Vino G Bastian dan Tora Sudiro.
Ini komentar netizen :
sinise22: Parody sih parody, tapi ga gini2 amat kalee
rosniaqayyim: Kok kyk warkop versi ngondek cyiiin
deemaula: Mukanya ali gt amat yak...
lalala.and: Melecehkan dono bgt..
queensha7033: Maksa banget sih zzz
vivy_zahira: Dri tampangnya aj gk kliatan lucunya tp malah kliatan sok sok an nyaa doang
calissha_liem: Gw sebel amat ya liat aliando
maia_winda: Hih sebel liat nya, apalagi liat si ali maksain bener gada pantes2nya
desyips: Apaan sih ini jadinya kek melecehkan gini
nengnizerayvers: Heheee Lucu2 banget ka @rizkynazar20 itu yg tengah bneran bang @aliandooo
hani.pinky: Seperti bukan melihat aliando,,
biancashaviraam: Generasi penerus ke 3 nih bkalan
drian_saputra_: hahahaha lihat kk yg di tengah lucu banget jadi bikin ketawa wkwkwkw
Kalau menurut kalian gimana guys?
Artikel ini merupakan tulisan pembaca KapanLagi.com. Penggunaan konten milik pihak lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Jika Anda keberatan dengan tulisan yang dimuat di KapanLagi Kepo atau memiliki kabar dan tulisan untuk dimuat di KapanLagi Kepo, silakan menghubungi Redaksi KapanLagi.com melalui kepo[@]kapanlagi[dot]net atau membaca Syarat dan Ketentuan.
Komentar